Welcome to Dresden !!!
Yuk aku ajakin keliling Dresden!!
Dresden adalah Kota yang wajib di kunjungi kalau kalian berkesempatan mengunjungi Jerman, karena kota ini lebih dari sekedar indah dan megah.. Kota yang terletak di bagian timur Jerman ini juga penuh dengan sejarah.
Dulunya, pada saat perang dunia kedua kota dresden ini hancur lebur. Bangunan-bangunan indah bergaya arsitektur baroque di Kota ini lenyap menjadi puing dalam waktu sesaat.. Namun, kota ini tidak larut dalam keterpurukannya, semangat yang besar menjadikan Dresden bangkit dan dikenal dunia. Bangunan-bangunan yang hancur lebur karena perang kembali di bangun ulang menjadi seperti sedia kala.
Untuk menuju ke Dresden dari kota ku di Jena, Membutuhkan waktu sekitar 5 Jam menggunakan Kereta. Perjalanan tidak terasa jauh karena di suguhi pemandangan alam jerman yang terbentang luas dibalik kaca kereta ku.
Saat itu kami membeli Wocheende Ticket untuk group, jadi biayanya lebih murah. Cukup membayar 62 Euro, kita bebas kemanapun dengan menggunakan tram, kereta ataupun bus di dalam lingkungan Jerman dalam satu hari atau 24 Jam.
Sebelum sampai di Dresden, kereta kami transit di Kota Gera dan juga Leipzig, jadi bisa menikmati beberapa kota sekaligus..yeay!!
Sampailah kami di Dresden..
Yuhhuuu......setelah turun kereta di Dresden Houpbahnhoft, lalu kami naik bus turun si Halte Synagogue. Tujuan pertama kami adalah Brühls terrace!!!
Whoaah.... Bayangan keindahan dresden benar-benar nyata di depan mata.
Here we Go !!!
Ini adalah daftar destinasi yang kami kunjungi..
1. Brühls terrace
2. Neumarkt
3. Altstadt
4. die Frauenkirche
5. Fürstenzug ( Tembok dengan lukisan)
6. Hofkirche / Katedral Dresden
7. Semperoper
8. Zwinger
Kota Dresden ini semakin indah dengan Sungai Elbe yang memanjang bagai perhiasan yang menambah keindahannya. Nah, dari Brühls terrace ini kita dapat menikmati keindahan sungai tersebut.. Jika kalian mau menikmati Dresden dari atas kapal juga bisa lho, yap!!! Melalui sungai ini banyak kapal wisata yang kesana kemari membawa para turis.
Sebutan lain dari tempat ini adalah "Balcony of europe" karena bentuknya yang seakan bagai balkon yang mengarah ke sungai yang lebar dan Indah, serta tempat berlabuhnya kapal-kapal.
Puas berjalan di tepi sungai, kami pun naik menuju destinasi lainnya.. Yaitu die Frauen Kirche..
die Frauenkirche adalah Gereja terkenal di Jerman
haii Dresden yang Cerah, Secerah hatiku
Foto di sana bersama patung Marthin Luther yang merupakan tokoh reformasi.. Patung ini menjadi lambang perdamaian dan menetang kehancuran..
Frauenkirche ✓ Checked
Sebagai landmark utama nya dresden, gereja tua ini selesai di Restorasi dari tahun 1994-2005 dengan uang sumbangan dari seluruh penjuru duniaa yang mencapai 130 Juta Euro ;)
Pengunjung ramai sekali datang kesini, kami datang di saat musim liburan..yaitu Musim Panas!! SUMMER!!!
Dari Kawasan tersebut kami berjalan menuju Hofkirche/ Katedral melalui Fürstenzug ini..
(Foto di Fürstenzug)
Dinding panjang dengan lukisan mural yang indah.
Fürstenzug ✓ Checked
Sepanjang Jalan ini banyak kios yang menjual souvenier khas dresden..Jadi kalian bisa beli oleh-oleh disini ya :D
Lalu... ujung jalan dari dinding ini adalah Hofkirche / Katedral Dresden :D
Ga kebayang deh, dulu semua ini tinggal puing hancur lebur, namun semangat relawan-relawan perempuan-perempuan menjadikan Gereja hofkirche ini megah kembali !!!
Hofkirche/ Katedral ✓ Checked
Lalu kami terus berjalan menikmati keindahan bangunan bangunan klasik ini.. nah, ini adalah Semperoper :)
Lalu, tepat di seberang semperoper, ada bangunan Zwinger yang di bagian tengahnya ada square taman dan air mancur..Fungsi bangunan ini adalah sebagai istana dresden.. Sebagai arena festival juga ;)
Oh!! Summer... I feel youuuu...
Zwinger ✓ Checked
Nah.. buat kalian yang tidak punya banyak waktu, cukup kok dalam 1 Hari menikmati jalan di Dresden. Karena semua lokasi dengan bangunan indah tersebut berada berdekatan.. Sehingga dapat di jangkau dengan berjalan kaki ;)
Puas berjalan-jalan..kami pun melanjutkan perjalanan pulang dengan girang :D
Note :
Untuk referensi cerita mengenai dresden, saya pelajari dari berbagai blog teman teman dan juga web ini www.dw.com & www.dresden.de
Sampai Jumpa di Jalan-Jalan Selanjutnya :)
Comments
Post a Comment
thanks for the comment, happy reading Raneey's Diary blog ..