Skip to main content

Posts

Showing posts from January, 2019

Neutrogena Hydro Boost

Dari namanya saja 'Hydro Boost' kita sudah sedikit paham ya kalau product yang satu ini berkerja untuk menghidrasi kulit. Nah saya akan mengulas sedikit tentang product Neutrogena moisturizer hydro boost, karena dari hydro boost ini ada banyak sekali jenis produk lainnya, seperti serum, lotion, mask, cleansing, spray mist, dan lainnya. Saya memiliki kondisi kulit yang Normal menuju kulit kering. Karena saya tinggal di daerah bersuhu dingin dan sekarang mulai masuk musim dingin dan salju. Kondisi kulit saya semakin kering karena suhu dingin ini, maka dari itu krim untuk menghidrasi kulit adalah pilihan tepat untuk saya. Selain berguna untuk membuat kulit terhidrasi, efek lainnya dari menggunakan hydrating moisturizer adalah membuat kulit lembut, glowing, dan mencegah munculnya penuaan pada kulit. Kombinasi manfaat yang sangat perfect sekali untuk kebutuhan kulitku. Berawal dari melihat review berbagai produk hydration moisturizer, ada banyak produk lainnya yang juga

Origins ( Original Skin ) Retexturing Mask with Rose Clay

Hey skincare lovers, I want to share my short review about this product by Origins (Original Skin Care) Mask. I have been used it since earlier this year 2019 . Ok, let us begin from looking at this product of mine. This is Origins ( Original Skin ) Retexturing Mask with Rose Clay. I will share a little about this cute product mission, combine with nature and science brand for you who dont know and currious about this brand. Origins product was made not only friendly to people  but also to the planet's. Based on the company best sounding is 'Power by Nature.Proven by Science'. Their mission is to safe, high performance products that deliver visible results powered by nature and proven by science. They product formulated with the highest quality of plant, earth and sea based ingridient combine with non-toxic-to-skin alternatives and advance science. So, this product is save for our skin in addition they not put the harm chemicals on their product, such

Bahan Makanan Indonesia di Jerman

Ayam Crispy Sambal Hijau ala rani Orang Asia khususnya Indonesia terkenal dengan rasa makanan yang pedas dan kaya akan aneka bumbu. Sangat berbeda dengan Orang Eropa khususnya tempat tinggal ku, Jerman, makanan mereka ya roti, keju, salad, daging panggang, kentang, dll. Jangankan untuk makan, membeli dan menemukan bahan-bahan makanan indonesia seperti cabe itu sulit, kebun cabai pun sepertinya tidak ada di Jerman ini. Di supermarket adanya paprika, dan cabai warna warni yang sebungkusnya cuma 5 buah dan mahal. Tak heran jika perantau Indonesia di jerman sangat tergila-gila dan heboh jika melihat makanan Indonesia dan makanan yang mengandung cabe, seperti sambalado, gulai, tumis dan semua makanan Indonesia. Maka dari itu, makanan-makanan Indonesia selalu dihadirkan disetiap acara Indonesia, agar warga di Jerman bisa mengobati rindunya dengan Indonesia. Karena sulit ditemukan, bahan-bahan makanan Indonesia dan Asia di Jerman ini harganya lebih mahal dari bahan makanan

Siaran di ASFE Radio Jerman

Assalamu'alaikum wr wb Bagaimana kabar teman-teman semuanya? masih semangat untuk menuju jerman nya? semoga masih selalu bermimpi dan berjuang untuk sampai ke Jerman ya.. Di jerman, warga indonesia mempunyai komunitas perkumpulan indonesia, ada juga komunitas per daerah, salah satu contohnya IMAN - Ikatan Mahasiswa Aceh Jerman. Nah, salah satu program organisasi ini adalah Siaran ASFE Radio. Penyiar yang siaran di ASFE Radio ini merupakan warga Aceh yang ada di Jerman, memberikan berbagai informasi dan hiburan buat para pendengarnya. Rani dan bg syahrul termasuk salah satu dari sekian banyak DJ (Disk Jockey) di radio ini, kami mempunyai nama udara DJ Syahrani 😆 Jadi di setiap siaran DJ Syahrani pasti ada jingle khusus yang berbau KW Supernya Syahrini.. Kalau syahrini ' Maju Mundur Syantik' Kalu DJ Syahrani ' Dunia Akhirat Syantik' hahaha, terus satu lagi ' DJ SyahRani Sesuatuh!! Udah gitu aja!!' haha. Semua jingle ini adalah ide kreatifnya si DJ Sy

Happy 20 January

Alhamdulillah... Hello again 20 Januari... mengarungi bahtera cinta dan kini sedang melewati tahun ketiga 😍 kita masih patita ( pasangan tiga tahun) dalam tahap saling belajar mengenali pasangan setiap harinya. kelebihan dan kekurangan satu sama lain menjadikan pelengkap rumah tangga kita. Seperti pasangan muda lainnya, yang melalui pahit manis kehidupan, kita berusaha melewatinya dengan baik. Sekian banyak masalah yang muncul dari kita, bahkan cobaan dari luar yang datang menabrak bahtera kita, kita coba perbaiki kembali dengan alat yang kita punya. Benar memang, rasa sayur tanpa garam rasanya pasti tidak enak, maka garam dan gula kita campurkan sehingga menjadi sayur yang lezat untuk dinikmati. Terimakasih suamiku yang tidak pernah marah, tidak pernah meninggikan suara, apalagi melayangkan tangan pada benda-benda lainnya. Suami yang sabar selalu mengajari istrinya tatkala istrinya sedang tak tentu arah. Terimakasih selalu menenangkan dan membangun kembali semangat dan aura po

Membawa Tas Belanja Sendiri Saat Berbelanja di Supermarket Jerman

Salah satu kebiasaan yang patut dicontoh dari orang jerman adalah mereka membawa tas belanja dari rumah ketika belanja. Kebiasaan membawa tas belanjaan sendiri dari rumah ini sangat bagus. Baik itu bagus buat diri kita sendiri karena bisa berhemat uang dari membeli plastik dan juga bisa memberi pengaruh positif ke lingkungan kita dengan mengurangi penggunaan plastik. Di Jerman, banyak jenis tas yg bisa dipakai, jika anda malu menggunakan plastik kresek, disini ada berbagai pilihan tas belanja. Ada tas rotan, tas bahan kain, dan juga tas dorong yang dapat digunakan dalam jangka panjang. Tas ini dapat ditemukan di pusat perbelanjaan, masing-masing supermarket juga memiliki tas belanja jangka panjang dengan brand mereka yang memiliki kekuatan yang baik, tersedia dalam aneka warna dan bentuk. Salah satu pengalaman yang saya perhatikan, salah seorang jerman yang sedang berbelanja di supermarket. Sepertinya dirinya lupa membawa tas belanja, sangking tidak mau pakai plastik, merek

Membuat Visa Schengen Jerman

Sumber Foto  Jakarta.diplo Visa adalah sebuah dokumen izin masuk seseorang ke suatu negara yang bisa diperoleh di kedutaan dimana negara tersebut mempunyai Konsulat Jenderal atau kedutaan asing. Visa adalah tanda bukti ‘boleh berkunjung’ yang diberikan pada penduduk suatu negara jika memasuki wilayah negara lain yang mempersyaratkan adanya izin masuk. Bisa berbentuk stiker visa yang dapat  diapply  di kedutaan negara yang akan dikunjungi atau berbentuk stempel pada paspor di negara tertentu. ( Sumber Wikipedia ) Visa Schengen adalah jenis visa turis yang dapat berlaku pada beberapa negara di Eropa. Visa ini memudahkan para turis untuk dapat melancong ke berbagai negara di eropa sekaligus dalam kurun beberapa waktu tertentu. Masa berlaku visa Schengen adalah selama 90 hari atau kurang lebih selama tiga bulan.  Siapa pun bisa memeiliki visa Schengen ini apabila memenuhi syarat yang di tentukan pihak kedutaan Negara yang akan dikunjungi pertama kali. Daftar Negara Schen

Salju di German

Musim gugur telah berlalu. Semua daun kuning kini telah hilang, hanya tinggal pohon dengan rantingnya saja. Walau demikian pemandangan ranting pohon disini tetap indah, karena ada serbuk es putih halus yang bertengger di setiap permukaan rantingnya. Salju mulai turun di Jerman. Kini seluruh permukaan alam berselimutkan salju putih bersih, menyenangkan mata yang memandang membuat hati gembira ria. Musim yang dinanti telah datang menyapa hari-hariku di Jerman ini. Decak kagum kepada sang maha pencipta selalu terlintas di hati ini kala melihat indahnya ciptaan Allah. Telah lama diri ini memimpikan apa yang aku rasakan sekarang. "Bermain di salju", haha.. mungkin ini adalah hal yang simpel sekali, tapi tidak bagiku. Menurutku hal tersebut memiliki makna yang besar. Aku coba merasakan tekstur salju yang menakjubkan itu, halus, jika diremas ada kesan kesat seperti tepung kanji dan pastinya dingin. Aku biarkan hujan salju yang dingin dan sedikit tajam jatuh di wajah ini

Budaya bersedia dititipan paket tetangga oleh pos di Jerman

Image source  Eurosender.com Berdasarkan pengalaman saya yang baru beberapa bulan tinggal di Jerman, saya akan berbagi cerita sedikit tentang kehidupan bertetangga disini, secara khusus mengenai menerima titipan paket tetangga dari postman. Kehidupan bertetangga di Jerman tidak seindah kehidupan tetangga di Indonesia dimana kita bisa bebas ribut, ngbrol-ngobrol sore antar tetangga ala emak-emak, dan santaai… Di jerman bertetangga lebih ke menjaga privasi masing-masing, bahkan mungkin saling tidak mengenal dan tidak pernah tau bagaimana wajah tetangga sebelah rumahnya, kalau mau bertemu harus membuat jadwal jauh-jauh hari, dan kaku.( masalah kaku ini mungkin dipengaruhi komunikasiku yang belum lancar jadi gabisa bebas cuap-cuap) haha Walaupun di jerman tak seindah itu, tapi antar tetangga disini saling menghargai dan menghormati, selalu bertegur sapa saat bertemu (Jarang banget ketemu sih),   dan yang uniknya bersedia menerima paket post tetangga jika si yang punya pak

Rindu makan masakan Aceh

Kebiasaan makan makanan daerah asal yang sudah memanjakan lidah sejak masih belia hingga dewasa, sungguh sulit untuk di hilangkan. Namun, nasib tinggal jauh dari daerah asal membuat lidah ini kerap kali rindu dengan rasa masakan daerah. Tak jarang solusinya adalah dengan melihat foto dan video makanan daerah tersebut. Aceh adalah daerah asalku. Daerah ini terkenal dengan makanannya yang memiliki cita rasa kuat dengan bumbu-bumbu bervariasi, bahkan beberapa menyebutkan masakann aceh tak jauh dengan masakan India. Ya, jelas saja.. karena dulunya bangsa india sempat datang dan membentuk keluarga turun temurun di Aceh, makanya kebanyakan perawakan orang Aceh ada yang mirip dengan orang India, hehe Berbagai makanan aceh sangat terkenal di Indonesia, beberapa yang terkenal adalah Asam Ke'eung, Mie Aceh, Sayur Pliek U, Ayam Tangkap, dan Ikan Keumamah. foto : Instagram @Kulineratjeh Banyak pilihan makanan lainnya, kuah beulangong, Sie reboh, Udang tumis, Tiram tumis

Dry shampoo penyelamat rambut

Permasalahan rambut bau karena memasak adalah hal biasa bagi yang suka masak, tidak hanya rambut, tapi baju pun menyerap aroma masakan yang rasanya sangat enak tapi aroma yang menempel di badan kita sungguh menjengkelkan. Meskipun baru merawatan rambut dengan shampoo, conditioner dan parfum rambut saat keramas sekalipun, gubyaarrr buyaarrrr semua wanginya kena aroma tumisan bawang, haha.. (Yang ketawa berarti kita senasib!!) Jadi karena ku tak sanggup keramas setiap habis masak, maka penyelamatnya adalah "Dry Shampoo" !!! Buat kalian yang belum tau ini shampo seperti apa jenisnya dan bagaimana cara pemakaiannya, sini saya jelaskan.. Salah satu Merk Dry Shampoo yang bersahabat di kantong. Nah Dry Shampoo ini artinya adalah shampoo kering. Teksturnya seperti bedak tabur tapi agak sedikit lembab. Manfaatnya untuk memberikan kesegaran, mengembangkan rambut yang sebelumnya sudah lepek dan  menjadikan rambut kembali wangi. Cara penggunaan dry shampoo tidak perlu memb

Mulai Bisnis dari Hobby dan Kreatifitas

Jaman milenial saat ini peluang bisnis bertebaran dimana-mana, segala sesuatu jika kita pandai mengatur dan mengolahnya bisa saja menjadi keuntungan dalam bentuk materi bahkan dapat meningkatkan popularitas dan networking. Melihat peluang yang besar, maka persaingan di dunia entrepreneur kini juga semakin pesat. Tidak hanya soal "Lucky" yang sudah pasti menjadi salah satu mengapa suatu bisnis bisa melejit. Menurut ku untuk bisa menang dalam hal ini adalah bagaimana kita juga bisa menang dalam hal perkembangan pasar, komitmen, konsisten, dan juga passion. Saya sendiri bukan dari latar belakang pendidikan bisnis, tapi siapapun bisa terjun dalam bidang ini, termasuk bagi yang punya kreatifitas dalam membuat sesuatu karya. Banyak pilihan bisnis yang diawali oleh kreatifitas dan bakat seseorang yang sudah meraup keuntungan besar. Tak masalah jika ada yang belum berhasil, bahkan belum menyadari apa bakat yang bisa menghasilkan pundi-pundi rupiah tersebut, tetaplah terus

Me time di dapur dengan Memasak

Me time di dapur alias Memasak dalam artian sederhana adalah hal rutin bagi sebagian wanita untuk kelangsungan hidup sehari-hari. Disaat banyak wanita menjadikan masak adalah rutinitas, ada sebagian wanita malah memilih anti terjun ke dapur dan menjauhi berbau-bau bawang dan berbagai alasan lainnya sehingga ada wanita yang tidak memasak. Tapi bagi saya, masak menjadi hal yang sangat disenangkan. Masak merupakan pilihan tepat dalam mengapresiasi rasa dengan mencampur adukkan bahan-bahan sesuai selera dan menghasilkan sebuah karya, yang pastinya membuat perut kenyang dan lidah bergembira ria. Saya senang dan hobby memasak :) memasak itu membuat candu karena ingin mencoba ini itu hingga menjadikan tantangan pada diri sendiri untuk memasak sesuatu, dan ketika sudah jadi menjadi kebanggaan tersendiri. Soal rasa masakan, itu sangat relatif. Bagi yg suka pedas atau manis, tentu makanan yg hambar dirasa biasa saja di lidah mereka. Jadi, saya tidak bisa pastikan kalau makanan saya ena

Kilas Balik Capaian Tahun lalu

Menyambut tahun baru sudah pasti juga didampingi dengan impian dan resolusi baru. Ada yang sangat semangat dengan tahun baru, ada yang biasa saja, bahkan ada yang sebenarnya enggan begitu cepat memasuki tahun baru karena malas dengan hujatan pertanyaan yang menusuk hingga kalbu. Baiklah, mari tulis pencapaian atau momen apa saja yang sudah dilalui sepanjang tahun 2018 ini.. Januari 2018 - Mulai menjalani LDM " Long Distance Married" Karena suami berangkat duluan ke Jerman - Scholarship and University Hunting!!( Kalo inisih kayaknya sepanjang tahun ya) Febuari 2018 - Berkutat penuh dengan kerjaan ku sebagai Jurnalis dan Presenter yang menyita semua tanggal merah. Bahkan dapat tugas ke Kota medan untuk liputan selama 2 minggu, Great Job!!! - Scholarship and University Hunting!! Maret 2018 - Saya memutuskan untuk tidak melanjutkan kerja di stasiun TV. - Dapat LoA University di Belanda - Dapat LoA elligible dari University di Jerman - Mulai aktif di Youtube ;)